Wabup Puji Kegotongroyongan Warga Tegalsari Dalam Pelestarian Tradisi dan Budaya
Budaya

Wabup Puji Kegotongroyongan Warga Tegalsari Dalam Pelestarian Tradisi dan Budaya

Bruno,(purworejo.sorot.co)--Merti dusun, bersih desa, selamatan desa, sedekah bumi atau kegiatan sejenis, pada hakikatnya merupakan sebuah kegiatan yang menjadi simbol rasa syukur masyarakat kepada Tuhan atas segala karunia yang diberikan-Nya. Hal tersebut diungkapkan Wakil Bupati Purworejo Yuli Hastuti, pada kegiatan merti dusun, Dusun Silo, Desa Tegalsari, Kecamatan Bruno, Rabu (11/05/2022) malam.

Acara yang dipusatkan di kediaman Kepala Dusun Silo tersebut juga dihadiri Forkopimcam Bruno, para Kepala Desa se-Kecamatan Bruno dan undangan lainya. Dalam acara tersebut juga dimainkan pagelaran wayang kulit semalam suntuk oleh Ki Kuwat Hadi Samono dari Gunung Kidul Yogyakarta.

Sejak dulu saya tahu sendiri kalau warga Bruno punya hajat apapun itu pasti acaranya regeng karena memang gotong royongnya masih sangat baik. Walaupun ini acara tahunan tingkat dusun ya, tapi tidak kalah meriahnya dengan tingkat desa maupun kecamatan karena memang ini hasil dari sengkuyungan warga semua, kata Wabub.

Sehingga dengan begitu, pihaknya sangat mengapresiasi dan berterimakasih kepada masyarakat Desa Tegalsari khususnya Dusun Silo, yang telah melaksanakan kegiatan merti dusun. 

Ini sebagai salah satu bentuk pelestarian tradisi dan budaya bangsa, ungkapnya.

Lanjutnya, pihaknya juga mengajak untuk bersyukur karena setelah dua tahun tidak bisa merayakan Idul Fitri secara terbuka, namun tahun ini bisa kembali merayakan Idul Fitri. Akan tetapi menurut Wabub, juga belum tahu, apakah ada peningkatan kasus Covid-19 setelah libur panjang Idul Fitri, karena mengingat mobilitas dan interaksi antar warga masyarakat cenderung lebih bebas. 

Sehingga vaksinasi menjadi salah satu upaya penting dalam penanganan pandemi Covid-19, selain penerapan protokol kesehatan. Saya percaya warga Bruno bisa menjaga itu dengan baik. Ketika dulu covid masih tinggi - tingginya saja Kecamatan Bruno bisa tetap menjaga berada di zona hijau, tandas Wabup.

 

 

Temukan dan langganan berita lainnya di Google News, Sorot Purworejo.