
Longsor Tutup Jalan Kaligono-Donorejo Kaligesing
Kaligesing,(purworejo.sorot.co)-Hujan deras selama beberapa jam yang terjadi di Purworejo pada Kamis (2/2/2023) mengakibatkan longsor di Blok Banjarsari, Kecamatan Kaligesing.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Purworejo, Budi Wibowo mengatakan longsor terjadi di dua titik jalan penghubung Desa Kaligono-Donorejo.
Longsor itu terjadi di blok Banjarsari area lahan Pinus tanah perhutani. Tidak ada korban jiwa maupun korban luka dalam peristiwa tersebut.
"Tidak ada korban jiwa tapi akses jalan terputus karena material longsoran menutup badan jalan," kata Budi, saat dihubungi sorot.co, Kamis malam.
Untuk kendaraan roda empat tidak dapat melintas, sedangkan roda masih bisa namun harus hati-hati karena jalan dalam kondisi licin. 
"Longsor tidak menutup seluruh badan jalan, sehingga untuk motor masih bisa melintas. Untuk mobil tidak bisa sama sekali,"pungkasnya.(toyib)
Temukan dan langganan berita lainnya di Google News, Sorot Purworejo.